Minggu, 11 Desember 2016

FPSB UII Lestarikan Budaya Melalui KBM

Gambar 1.1 Komunitas Borneo Malenggang


          KBM adalah singkatan dari Komunitas Borneo Malenggang yang merupakan wadah mahasiswa Fakultas Psikologi dan Sosial Budaya Universitas Islam Indonesia, untuk menyalurkan bakat seni khususnya dibidang seni tari. Komunitas ini didirikan oleh orang asal Kalimantan pada tahun 2012. Sehingga, terbentuklah komunitas dengan nama Borneo Malenggang. Walaupun namanya Borneo Malenggang, di komunitas ini tidak hanya Tari Kalimantan saja yang dibudayakan, namun seluruh tari Nusantara. Karena KBM sendiri memegang prinsip untuk melestarikan budaya Indonesia.
            Untuk anggota KBM sendiri berasal dari mahasiswa Fakultas Psikologi Ilmu Sosial Budaya (FPSB) UII yaitu jurusan Psikologi, Ilmu Komunikasi, Hubungan Internasional (HI) dan Pendidikan Bahasa Inggris (PBI). Komunitas ini tidak memandang angkatan ataupun jenis kelamin. Selama ada niat dan kemauan, siapapun mahasiswa FPSB UII dapat bergabung dengan KBM. Karena pada dasarnya, di komunitas ini semua anggotanya dilatih untuk menjadi penari profesional dan sama – sama belajar dari angkatan atas maupun angkatan bawah. Belajar menari, belajar percaya diri, belajar kompak dengan tim serta pembelajaran lainnya.
            Eksistensi KBM sudah tidak diragukan lagi. Terbukti dengan penampilannya untuk mengisi acara - acara di Taman Budaya Yogyakarta, Benteng Vredeburg, Mall Malioboro, Hotel Sheraton, di beberapa fakultas UII, serangkaian acara rektorat, atau bahkan kampus – kampus lainnya di Yogyakarta. 
***** 

-Trisnawati Sovitia Putri-

Tidak ada komentar:

Posting Komentar