Selasa, 03 Januari 2017

PERMAINAN TRADISIONAL YANG TERLUPAKAN



Dizaman yang sudah modern ini banyak sekali anak – anak yang tidak mau ketinggalan zaman. Bahkan sekarang zaman serba teknologi canggih, anak – anak zaman sekarang lebih senang menghabiskan waktunya dengan gadgetnya dibandingkan dengan bermain. Sungguh miris bukan.
            Orang tua zaman sekarang lebih senang memanjakan anaknya dengan gadget, Padahal umur mereka belum pantes untuk menggunakan teknologi secanggih zaman sekarang, seharusnya diusia mereka dihabiskan untuk bermain saja. Banyak permainan tradisional kita sudah terlupakan karena seiring perkembangan zaman.
            Beberapa contoh permainan tradisional yang mulai terlupakan :
Permainan bekel umumnya dimainkan oleh anak-anak perempuan tapi permainan ini juga bisa dimainkan oleh anak laki-laki. Bekel merupakan permainan melontarkan bola ke atas dan menangkapnya kembali. Tetapi pada saat bersamaan harus mengambil atau mengubah posisi biji-biji yang ada sesuai peraturan tingkat kesulitan yang dijalankan. https://kemilauindonesia.files.wordpress.com/2012/06/775773579466e8968d546c.jpg

Permainan ini sudah tidak asing lagi tentunya, karena permainan lompat tali ini bisa di temukan hampir di seluh indonesia meskipun dengn nama yang berbeda-beda. permainan lompat tali ini biasanya identik dengan kaum perempuan. tetapi juga tidak sedikit anak laki-laki yang ikut bermain. Permainan lompat tali tergolong sederhana karena hanya melompati anyaman karet dengan ketinggian tertentu. Jika pemain dapat melompati tali-karet tersebut, maka ia akan tetap menjadi pelompat hingga merasa lelah dan berhenti bermain. Namun, apabila gagal sewaktu melompat, pemain tersebut harus menggantikan posisi pemegang tali hingga ada pemain lain yang juga gagal dan menggantikan posisinya.
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhmS3Z5ifN2GtA3vFMov-rzWoIjyWqbdkkTaRd0SaxCs1jYpHhe4SBi3p9y1vUHGpn5SEJiRLIIDX-cADmnrtzmTxVBij0OQalXj_txUTy-tqvqhk8SbcXtkB1n2PemKR79xo3Cs_Pl01f-/s1600/permainan-Lompat-Tali.jpg

Tak Benteng adalah permainan yang dimainkan oleh dua grup, masing-masing terdiri dari 4 sampai dengan 8 orang. Masing-masing grup memilih suatu tempat sebagai markas, biasanya sebuah tiang, batu atau pilar sebagai 'benteng'. Tujuan utama permainan ini adalah untuk menyerang dan mengambil alih 'benteng' lawan dengan menyentuh tiang atau pilaryang telah dipilih oleh lawan dan meneriakkan kata benteng. Kemenangan juga bisa diraih dengan 'menawan' seluruh anggotalawan dengan menyentuh tubuh mereka. Untuk menentukan siapa yang berhak menjadi 'penawan' dan yang 'tertawan' ditentukan dariwaktu terakhir saat si 'penawan' atau 'tertawan' menyentuh 'benteng' mereka masing-masing.
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEi0sY1G4EewV9iqV8qEUSmgkKmVNzsazXAHGAMW58J1ZiIadkuO1j-VsV9wtrzEFAwQ79otiJO1kkNdOa0cwIAZGLpq0wnjJmvbAuxpT2947BkTfh62gxweVPRJfr1kBthZkZa0QM9yBA0A/s640/bentengan.jpeg

Gasing merupakan sejenis permainan yang boleh berputar pada tempatnya, sambil mengimbang pada satu titik. Gasing merupakan permainan tradisional orang-orang Melayu sejak dahulu lagi. Permainan gasing dipertandingkan sesama teman. Pemenang berdasarkan tempoh masa gasing mampu berputar lama.
http://cdn2.tstatic.net/pekanbaru/foto/bank/images/permainan-tradisional-gasing_20150510_194506.jpg
Tazos dibuat sebagai mainan hadiah snack ringan pada masa itu (walaupun ada yang menjual tazos secara terpisah). bagi anak-anak, mengoleksi tazos adalah satu hal yang sangat menarik, hal ini kemudian memicu kenaikan penjualan produk-produk yang memberikan hadiah tazos pada setiap penjualanya.bentuk Tazos sendiri sebetulnya bermacam-macam, mulai dari lingkaran, segi delapan, sampai lingkaran bergerigi (bentuk inilah yang paling terkenal di Indonesia). bahan dasar pembuatanya pun bermacam-macam. ada yang dibuat dari plastik,seng, dan bahkan beberapa seri telah dihasilkan dari karton atau aluminium, cara memainkannya adalah dengan cara beradu ditepuk ( apabila ada yang kalah maka tazo itu jadi milik kita )
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgPY9eiVEfYQpr_c-dQA9sJ4gc7NGOYPe9X3q5ofy7Wh_ak0xlsuJMnmPEfYxsWsXln1Sph-Dm7YQj4kAE7cEDk50atNIrZYqvOcx6KL9fsRFjSdKWbyTYv7CvIgyY0pfmwD5TVhw_HLk75/s640/Tazos.jpg
Sebenarnya masih banyak lagi permainan yang mulai terlupakan, tetapi menurut saya
Kelima permaianan diatas sudah jarang kita temukan. Untuk itu buat kalang anak – anak seharusnya melestarikan permainan Tradisional. Bahkan menurut saya permainan Tradisional kita lebih seru dan menarik untuk usia anak – anak dibandingkan permainan di gdget kalian.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar